Celepuk Rinjani, Rinjani Scops-owl, Otus jolandae
Rinjani Scops-owl
Otus jolandae Sang ter, King, Verbelen and Trainor, 2013
Ciri Umum
Berukuran sedang (22-23 cm). Celepuk ini baru dideskripsikan dan diakui sebagai spesies baru pada 2013. Tubuh bagian atas dominan coklat, ekor atas sedikit lebih pucat dibanding punggung dan tunggir. Skapular berpita putih, bulu primer bergaris-garis putih lebar dan garis coklat yang lebih sempit. Bulu mahkota dan telinga ziatun bergaris-garis coklat gelap lebar. Mata kuning emas, paruh coklat kehitaman. Dahi, dagu dan tengorokan putih bergaris-garis coklat. Tubuh bagian bawah coklat dan putih pada beberapa bagian. Pangkal sampe ujung kaki berbulu kecuali pada cakar yang berwarna gelap. Sebelumnya dianggap sebagai sub-spesies Celepuk maluku O. magicus yang persebarannya mencapai Sumbawa.
Habitat dan Kebiasaan
Dapat dijumpai di hampir seluruh kawasan berhutan di P. Lombok bagian utara, dari dataran rendah sampai ketinggian 1350m. Masih dapat dijumpai di hutan sekunder terganggu dan tepi jalan berpohon yang sepi. Belum tersedia informasi memadai mengenai perilaku maupun perkembangbiakan.
Kode Suara
Xeno-Canto XC166526
Perjumpaan
Di pulau lombok, burung ini cukup mudah dijumpai, pada malam hari bisa didokumentasikan dengan mudah di lokasi wisata alam kerandangan lombok barat.
Berukuran sedang (22-23 cm). Celepuk ini baru dideskripsikan dan diakui sebagai spesies baru pada 2013. Tubuh bagian atas dominan coklat, ekor atas sedikit lebih pucat dibanding punggung dan tunggir. Skapular berpita putih, bulu primer bergaris-garis putih lebar dan garis coklat yang lebih sempit. Bulu mahkota dan telinga ziatun bergaris-garis coklat gelap lebar. Mata kuning emas, paruh coklat kehitaman. Dahi, dagu dan tengorokan putih bergaris-garis coklat. Tubuh bagian bawah coklat dan putih pada beberapa bagian. Pangkal sampe ujung kaki berbulu kecuali pada cakar yang berwarna gelap. Sebelumnya dianggap sebagai sub-spesies Celepuk maluku O. magicus yang persebarannya mencapai Sumbawa.
Habitat dan Kebiasaan
Dapat dijumpai di hampir seluruh kawasan berhutan di P. Lombok bagian utara, dari dataran rendah sampai ketinggian 1350m. Masih dapat dijumpai di hutan sekunder terganggu dan tepi jalan berpohon yang sepi. Belum tersedia informasi memadai mengenai perilaku maupun perkembangbiakan.
Kode Suara
Xeno-Canto XC166526
Perjumpaan
Di pulau lombok, burung ini cukup mudah dijumpai, pada malam hari bisa didokumentasikan dengan mudah di lokasi wisata alam kerandangan lombok barat.